Nomor Tersembunyi

3 min read

nomor tersembunyi

Pasti anda sudah tidak heran lagi dengan teknologi yang semakin harinya semakin berkembang. Salah satunya ialah perangkat ponsel yang dapat digunakan untuk melakukan suatu penggilan dengan nomor tersembunyi.

Mungkin beberapa dari pengguna sekalian pernah mengalami hal demikian seperti mendapatkan panggilan namun nomor tersebut tersembunyi. Yah, tidak kalian saja beberapa dari kami pun mengalami hal yang sama.

Tentu saja hal itu membuat kita merasa cemas seperti penipuan dan lain sebagainya. Sehingga beberapa dari pengguna ingin mengetahui nomor yang tersembunyi tersebut melalui beberapa cara akan tetapi tidak berhasil.

Memang nomor yang tersembunyi ini menjadi masalah yang paling penting untuk kita bedah. Tujuan nya sendiri ialah agar kita dapat mengetahui siapa orang yang melakukan penggilan tersebut ke perangkat ponsel kita.

Tenang saja, karena pada artikel ini kami akan membagikan cara mengetahui nomor tersembunyi di android dan iphone. Untuk itu, anda dapat menyimak pembahasan nya secara langsung yang telah kami bagikan berikut ini.

Apa Itu Nomor Tersembunyi?

nomor tersembunyi di oppo

Nomor tersembunyi merupakan nomor yang tidak ditampilkan kepada penerima saat panggilan berlangsung. Biasanya, nomor ini akan muncul sebagai Private Number, No Caller ID, atau Unknown pada layar penerima.

Biasanya nomor yang tersembunyi ini dilakukan untuk melindungi privasi pengguna sebagai tujuan bisnis dan lain sebagainya. Meski demikian, sebagian orang awam akan menganggap itu sebagai panggilan telepon tidak dikenal.

Mungkin sebagian orang yang menerima panggilan tersebut akan merasa ketakutan, apakan nomor tersebut penipuan dan lain sebagainya. Namun tenang saja, pada artikel ini kami akan membagikan cara mengetahui nomor tersebut.

Cara Mengetahui Nomor Tersembunyi Di Android & iPhone

cara mengetahui nomor tersembunyi

Sebenarnya untuk mengetahui nomor tersembunyi dapat dilakukan dengan mudah dan cepat. Karena anda bisa melakukan hal tersebut dengan beberapa cara yang telah tersedia seperti menggunakan aplikasi TrapCall dan Truecaller.

Baca Juga: Cara Klaim Bonus Kuota Smartfren 6GB

Kedua aplikasi ini sering digunakan untuk mengetahui beberapa nomor yang tersembunyi pada perangkat ponsel. Tidak hanya itu saja, disini pun kami akan membagikan langkah langkah menggunakan nya sebagai berikut ini.

Melalui Aplikasi TrapCall

Langkah pertama yang bisa anda lakukan ialah dengan menggunakan aplikasi TrapCall. Aplikasi ini bisa anda dapatkan dengan mudah melalui Play Store dan tentunya dapat anda unduh secara gratis tanpa biaya apapun.

Selain itu, aplikasi ini bisa digunakan oleh siapa saja yang ingin mengetahui nomor yang tersembunyi. Tidak usah berlama lama lagi, silahkan anda simak langkah mudahnya yang telah kami bagikan sebagai berikut:

  1. Install terlebih dahulu aplikasi TrapCall
  2. Jika sudah, lalu buka aplikasi tersebut
  3. Nantinya anda akan diminta untuk membuat akun
  4. Silahkan anda buat akun TrapCall terlebih dahulu
  5. Bila sudah, lalu ikuti intruksi yang diberikan
  6. Maka nantinya nomor yang tersembunyi akan otomatis ditolak
  7. Selesai

Melalui Aplikasi Truecaller

Langkah terakhir yang bisa anda lakukan ialah dengan menggunakan aplikasi Truecaller. Tentu saja aplikasi ini sama dengan aplikasi sebelumnya dan tentunya tersedia pada Play Store dan dapat di install secara gratis.

Untuk langkahnya sendiri tidak jauh berbeda dengan sebelumnya. Akan tetapi, aplikasi ini sangat kami rekomendasikan untuk pengguna sekalian dalam mengetahui nomor yang tersembunyi dalam melakukan penggilan.

Adapun langkahnya sebagai berikut:

  1. Pertama tama, silahkan install aplikasi Truecaller
  2. Jika sudah, lalu buka aplikasi tersebut
  3. Kemudian login dengan akun facebook atau google
  4. Lalu izinkan aplikasi untuk mengakses kontak anda
  5. Bila sudah, maka aplikasi akan otomatis mengidentifikasi nomor yang tersembunyi
  6. Selesai

Cara Mengetahui Nomor Tersembunyi Tanpa Aplikasi

cara menampilkan nomor tersembunyi

Apabila anda tidak dapat melakukan beberapa langkah yang telah kami bagikan diatas untuk mengatasi nomor tersembunyi dengan menggunakan aplikasi. Maka pada pembahasan ini kami akan membagikanya tanpa menggunakan aplikasi.

Jadi anda hanya perlu memanfaatkan beberapa fitur atau aplikasi yang telah tersedia pada perangkat ponsel yang dimiliki. Untuk langkahnya sendiri lebih simpel dan tentunya dapat anda lakukan dengan mudah dan cepat.

Melalui Fitur Panggilan Balik

Hal pertama yang dapat anda lakukan ialah dengan menggunakan fitur panggilan balik. Cara ini cukup effisien untuk mengetahui nomor ponsel yang tersembunti yang telah melakukan penggilan telapon kepada pengguna sekalian.

Nah, untuk langkahnya sebagai berikut:

  1. Apabila anda mendapatkan panggilan telepon dengan nomor tersembunyi
  2. Selanjutnya jangan anda angkat panggilan telepon tersebut
  3. Jika panggilan telepon telah berakhir
  4. Kemudian anda klik *69 atau *#30#
  5. Jika sudah, lalu klik tombol panggil atau call
  6. Setelah itu, sistem akan memanggil nomor tersebut kembali
  7. Selesai

Menghubungi Penyedia Layanan Telepon

Apabila menggunakan fitur panggilan balik tidak dapat anda lakukan untuk mengetahui nomor yang tersembunyi. Langkah selanjutnya yang bisa anda lakukan ialah dengan menghubungi penyedia layanan telepon.

Biasanya penyedia layanan telepon akan memberikan informasi yang anda butuhkan. Selain itu, anda pun dapat memberikan keluhan yang dialami seperti panggilan telepon yang tersembunyi tersebut kepada penyedia layanan.

Melaporkan Ke Otoritas

Hal terakhir yang bisa anda lakukan ialah dengan melaporkan panggilan tersebut ke otoritas. Dengan begitu, panggilan telepon yang tersembunyi tersebut akan terblokir dan tidak akan dapat beroprasi lagi seperti biasanya.

Namun pastikan terlebih dahulu bahwa nomor tersebut mengancam, melakukan penipuan, dan lain sebagainya. Apabila nomor yang tersembunyi tersebut hanya melakukan bisnis, maka anda tidak perlu melaporkan nya.

Cara Melakukan Panggilan Dengan Nomor Tersembunyi

cara mengetahui panggilan nomor tersembunyi

Menerima penggilan telepon yang tersembunyi tentunya menjadi salah satu hal yang paling banyak ditemui. Lantas bagaimana cara menelepon dengan nomor tersembunyi? Cukup mudah, karena anda memerlukan aplikasi telepon saja.

Baca Juga: Cara Memasukan Voucher Axis Lewat SMS

Menariknya lagi, aplikasi telepon ini telah tersedia secara default pada perangkat ponsel yang kita gunakan. Untuk langkahnya sendiri bisa anda simak secara langsung yang telah kami bagikan sebagai berikut ini:

  1. Silahkan buka aplikasi telepon terlebih dahulu
  2. Yang tersedia pada perangkat ponsel anda
  3. Jika sudah, lalu anda buka menu pengaturan
  4. Nantinya akan muncul beberapa pilihan opsi
  5. Lanjutkan dengan klik opsi penggilan suara
  6. Kemudian klik setelan tambahan dan pilih nomor
  7. Selanjutnya pilih sembunyikan nomor telepon
  8. Selesai

Menariknya lagi, cara diatas bisa anda lakukan untuk beberapa provider yang ada di Indonesia seperti telkomsel, xl, im3, dan lain sebagainya. Dengan menyembunyikan nomor telepon, maka anda bisa menjaga privasi yang dimiliki.

Akhir Kata

Itulah tadi pembahasan mengenai cara mengetahui nomor tersembunyi di android dan iphone yang dapat anda ketahui. Bagaimana cukup mudah bukan? Dengan begitu, dilain waktu anda dapat mengetahui nomor tersembunyi yang melakukan penggilan telepon.

Demikian pembahasan yang dapat kami sampaikan, semoga bermanfaat dan dapat membantu pengguna sekalian dalam mengatasi masalah tersebut. Silahkan tinggalkan jejaknya dengan komentar pada kolom dibawah ini apabila ada pembahasan yang kurang mengerti.

Inject ID V3

admin
5 min read

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *